dalam meneladani Allah dengan sifat AL GHAFFAR ada tiga hal yang ditutupi oleh Allah. sebutkan dan jelaskan?
Pertanyaan
1 Jawaban
-
1. Jawaban Amaliasaukani
bismillah
Pertama, penyembunyian pertama atas manusia adalah bahwa Dia menjadikan bagian-bagian buruk di dalam tubuh dan menyembunyikannya. Mata kita akan jijik melihatnya sehingga Allah Azza wa Jallamenutupi dengan keindahan bagian luar. Betapa besarnya perbedaan antara bagian luar manusia dengan bagian dalamnya, kebersihan dan kekotorannya ditutupi oleh keindahan luarnya. Sanggupkah kita melihat seseorang yang semua kulit arinya terkelupas atau yang bagian dalam tubuhnya terbuka?
Kedua, penyembunyian kedua adalah Allah Azza wa Jalla menjadikan lubuk hati manusia sebagai penyembunyian tentang pikiran-pikiran tercelanya dan niat buruknya sehingga orang lain tidak dapat mengetahui rahasia-rahasia kita. Jika Allah tidak menyembunyikan dari orang lain dan membukakan apa yang menjadi pikiran buruk kita, penipuan dan pengkhianatan, atau pikiran-pikiran buruk mengenai orang yang ada di lubuk hati kita tentu orang lain akan benci dan jijik kepada kita kemudian kita atau mereka akan mengambil langkah-langkah untuk mengakhiri hidup dan membinasakannya. Tafakurilah betapa rahasia-rahasia dan kelemahan seseorang tersembunyi dari orang lain.
Ketiga, penyembunyian ketiga adalah bahwa Allah Azza wa Jalla mengampuni dosa-dosa makhluk-Nya.Dosa-dosa yang patut mendapat aib di hadapan semua makhluk. Sesungguhnya, Allah pun telah berjanji untuk mengubah perbuatan buruk manusia menjadi perbuatan baik dan menutupi dosa-dosa yang menjijikkan dengan perbuatan-perbuatan baiknya jika dia mati sebagai seorang mukmin.
semoga bermanfaat