sebagai latihan menghadapi uas kalian mendapatkan tugas MTK dan IPA untuk dikerjakan dirumah sebanyak 42 Soal.tugas MTK yg kalian peroleh 10 soal lebih banyak
Pertanyaan
1 Jawaban
-
1. Jawaban Ridafahmi
Metode gabungan eliminasi dan subtitusi yaitu menentukan nilai salah satu dengan menggunakan metode eliminasi, selanjutnya nilai variabel itu disubtitusikan kedalam salah satu persamaan linear sehingga diperoleh nilai variabel lainnya.
Pembahasan
Diketahui :
Tugas Matematika dan IPA untuk dikerjakan dirumah sebanyak 42 Soal. Tugas Matematika yg kalian peroleh 10 soal lebih banyak daripada IPA.
Ditanya :
banyak soal untuk setiap mata pelajaran
Jawab :
Misalkan : x = Matematika
y = IPA
Persamaan yang dapat dibentuk dari pernyataan diatas
x + y = 42 .... pers I
x = 10 + y ⇔ x - y = 10 ... pers II
eliminasi persamaan I dan II
x + y = 42
x - y = 10
------------- +
2x = 52
x = 52/2
x = 26
Subtitusikan x = 26 ke dalam pers I
x + y = 42
26 + y = 42
y = 42 - 26
y = 16
Jadi banyak soal untuk setiap mata pelajaran adalah matematika = 26 soal dan IPA = 16 soal.
Pelajari lebih lanjut tentang SPLDV
- Penyelesaian SPLDV menggunakan grafik → brainly.co.id/tugas/13247304
- Penyelesaian SPLDV dalam bentuk pecahan → brainly.co.id/tugas/13428979
- Enam tahun yang lalu ,budi 4 tahun lebih muda dari seperenam umur ayahnya.umur budi sekarang 3 tahun lebih tua dari seperdelapan umur ayahnya → brainly.co.id/tugas/4318
- Dua tahun yang lalu umur seorang ibu 8 kali dari umur anaknya. Empat tahun yang akan datang umur ibu 3 4/5 kali umur anaknya → brainly.co.id/tugas/2612563
Detil Jawaban
Kelas : 8 SMP
Mapel : Matematika
Bab : 5 - Sisitem Persamaan Linear Dua Variabel
Kode : 8.2.5 [Kelas 8 Matematika Bab 5 - Sisitem Persamaan Linear Dua Variabel]
Kata kunci : SPLDV , soal cerita, tugas MTM dan IPA
Semoga bermanfaat