hasil interaksi antara kekuasaan dan kepentingan biasanya dalam bentuk perundang undangan adalah pengertian dari
Pertanyaan
1 Jawaban
-
1. Jawaban diahviolin
Kelas: X
Mata Pelajaran: PPKN
Materi: Sistem Politik
Kata Kunci: KebijakanJawaban pendek:
Hasil interaksi antara kekuasaan dan kepentingan biasanya dalam bentuk perundang undangan adalah pengertian dari “kebijakan”.
Jawaban panjang:
Sistem politik adalah mekanisme atau cara kerja seperangkat fungsi atau peranan dalam struktur politik yang berhubungan satu sama lain dan menunjukkan suatu proses yang langgeng.
Kebijakan merupakan salah satu dari 4 variabel yang sangat berpengaruh. Dalam sistem politik terdapat. Keempat variabeli ini adalah:
1. Kekuasaan, sebagai cara untuk mencapai hal yang diinginkan, antara lain membagi sumber-sumber diantara kelompok-kelompok dalam masyarakat.
2. Kepentingan, yaitu tujuan-tujuan yang akan dikejar oleh pelaku-pelaku atau kelompok politik.
3. Kebijakan, yaitu hasil interaksi antara kekuasaan dan kepentingan, biasanya dalam bentuk perundang-undangan.
4. Budaya politik, yaitu orientasi subyektif dari individu terhadap sistem politik