Analisislah kegunaan perahu kura kura pada masa voc
Pertanyaan
1 Jawaban
-
1. Jawaban tessy
Berikut akan kakak coba jawab pertanyaan yang adik ajukan beserta pertanyaan terkait lainnya mengenai VOC.
Apa tujuan Belanda mendirikan VOC (Vereenigde Oostindische Compagnie)?
Pada awal mulanya, Tujuan didirikannya VOC adalah guna menghindari persaingan yang tidak sehat antara sesama kelompok/kongsi pedagang Belanda yang telah ada, Memperkuat kedudukan Belanda dalam menghadapi persaingan dengan para pedagang negara lain, serta guna menghasilkan pundi-pundi uang guna menghadapi perang melawan Spanyol dan Portugis. Dengan seiringnya waktu, tujuan VOC kemudian berubah untuk menguasai Indonesia terutama sumber kekayaan alam.
Sebutkan 4 penyebab berakhirnya VOC!
Beberapa penyebab runtuh dan berakhirnya VOC, antara lain :
- Banyak pekerja dan pegawai VOC yang melakukan korupsi.
- Banyaknya keuangan milik VOC yang dikeluarkan hanya untuk melakukan berbagai peperangan.
- Persaingan dagang yang semakin ketat.
- Adanya perubahan sistem perdagangan di Batavia yang menganjurkan adanya perdagangan bebas.
- Pemasukan VOC yang semakin sedikit dan tidak berimbang dengan pengeluaran.
Analisislah kegunaan dan tujuan perahu kura-kura pada masa VOC!
Perahu kura-kura merupakan Kapal Hongie yang berbentuk kura-kura. Tujuan mendasar dibuatnya kapal ini ialah guna Menguatkan dan mempertahankan sistem monopoli yang dilakukan VOC. Selain itu, tujuan dibuatnya kapal kura-kura ini guna mengawasi alur perdagangan rempah-rempah, mengontrol produksi rempah-rempah, serta mencegah adanya bangsa lain yang ingin membeli rempah-rempah langsung terhadap rakyat maluku dengan harga murah melalui jalur Ilegal.
Semoga jawaban kakak dapat membantu, apabila masih terdapat pertanyaan yang lain, jangan ragu ajukan pertanyaanmu di Brainly ya.
Detail Tambahan
Kelas : XI
Pelajaran : Sejarah
Kategori : Bab 1 - Bangsa Eropa di Indonesia
Kata Kunci : VOC, Tujuan, Faktor Kebangkrutan, Perahu Hongie Berbentuk Kura-kura
Kode : 11.3.1 [Kelas 11 Sejarah Bab 1 - Bangsa Eropa di Indonesia]